koba.co.id. Pasar Toyosu adalah pasa grosir ikan terbesar. Pasar ini dibuka pada 11 Oktober 2018 di sevuah pulau buatan bernama Toyosu di Teluk Tokyo. Seperti diketahui pasar ini mengambil alih bisnis grosir dari Pasar Tsukiji dan memberi wisatawan kesempatan untuk mengamati aksi pasar dan makan di dalam bangunannya yang megah dan mewah.
Pasar ini merupakan pemindahan pasar dari Tsukiji ke rangka menanggapi perkembangan kebutuhan produsen, para pedagang, serta konsumen. Saat Pasar Ikan Tsukiji terus berkembang dan menarik semakin banyak pembeli dari seluruh dunia, Pemerintah Metropolitan Tokyo melakukan perluasan dan memodernisasi berbagai fasilitas pasar tersebut.
Setelah resmi pindah ke Pasar Toyosu, para wisatawan bisa mencicip beragam sajian ikan segarnya. Ada sekitar lebih dari 600 pedagang ikan di Pasar Tsukiji yang berpindah ke Pasar Ikan Toyosu. Selain memiliki tempat pelelangan ikan tuna, pasar ini juga dilengkapi dengan beberapa penjual sayur, buah hingga restoran.
Disebutkan bahwa pasar grosir ikan terbesar ini bangunannya terdiri dari tiga bangunan utama yaitu dua bangunan untuk makanan laut dan satu untuk buah-buahan dan sayuran. Semua bangunan terhubung satu sama lain, dan dapat diakses melalui jalan setapak Stasiun Shijo-mae.
Para pelancong dapat memasuki jalan setapak tersebut melewati rute khusus dan dapat melihat proses perdagangan dari jendela observasi yang memperlihatkan ke aula pelelangan dan grosir tuna, makanan laut lainnya, dan hasil bumi. Salah satu bangunan yang menarik di pasar ini adalah bangunan Pasar Grosir Ikan. Ini adalah gedung tempat pelelangan tuna berlangsung antara pukul 5.30 dan 6.30 pagi.
Pasar Toyosu dari dua aula utama yaitu aula untuk pelelangan tuna dan aula tempat pelelangan makanan laut selain tuna. Bagi wisatawan, kompleks bangunan ini memiliki area restoran kecil dan banyak jendela serta dek observasi untuk melihat lelang.
Atraksi lelang tuna yang menjadi tontonan favorit banyak orang sekarang bisa disaksikan di ruang observasi yang khusus dibangun agar pengunjung bisa lebih leluasa menyaksikan lelang yang terkenal ini. Tempat ini menjadi destinasi wisata menarik di Jepang. ***